Systematic Literature Review: Media Pembelajaran Berbasis Website pada Pembelajaran Matematika

Authors

  • Nabila Tarisa Ayla Wilhermina Universitas PGRI Silampari
  • Dodik Mulyono Universitas PGRI Silampari
  • Dona Ningrum Mawardi

Abstract

Kajian dalam artikel ini terkait dengan media pembelajaran berbasis website pada pembelajaran matematika. Tujuan dari kajian ini adalah untuk menelaah efektivitas penggunaan media tersebut, model implementasi yang diterapkan, serta tren penelitian dalam lima tahun terakhir. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) dengan sumber literatur dari Google Scholar dan SINTA, pada rentang publikasi tahun 2020–2025. Dari total 200 jurnal yang telah dikumpulkan, dilakukan seleksi awal berdasarkan relevansi judul dan abstrak sehingga tersisa 90 artikel, kemudian diseleksi kembali berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi, hingga diperoleh 20 artikel yang dianggap paling relevan untuk dianalisis secara tematik dan deskriptif. Kelebihan dari kajian ini dibandingkan penelitian sebelumnya terletak pada pendekatan analitis yang menekankan integrasi antara media digital dan tuntutan pembelajaran abad ke-21, seperti fleksibilitas, pembelajaran yang terpersonalisasi, serta peningkatan motivasi dan capaian belajar siswa. Hasil kajian menunjukkan bahwa platform interaktif seperti Google Sites, Wordwall, dan lainnya memberikan dampak positif terhadap motivasi belajar, hasil akademik, serta kemandirian siswa. Karena bersifat mudah diakses dan dapat disesuaikan dengan gaya belajar individu, media ini mendukung proses pembelajaran yang lebih fleksibel dan adaptif untuk berbagai jenjang pendidikan.

Downloads

Published

2025-07-16